Search
Close this search box.

Lokakarya pengumpulan data penyensoran internet di Indonesia

Start: October 3, 2024
End: October 3, 2024

Kamis, 3 Oktober 2024 · Melalui konferensi video Zoom
12:00-13:30 (WIT) · 11:00-12:30 (WITA) · 10:00-11:30 (WIB)

Internet Monitoring Action Project (iMAP) merupakan inisiatif strategis yang bertujuan untuk meningkatkan pemantauan, analisis, dan pelaporan penyensoran internet dan gangguan jaringan di Asia-Pasifik. Di era digital saat ini, akses atas internet yang terbuka dan bebas sangat penting untuk pelaksanaan hak-hak dasar, termasuk kebebasan berekspresi, informasi, dan berkumpul. Namun, maraknya kasus pemutusan internet, pembatasan, dan penyensoran dapat mengancam hak-hak ini, khususnya di negara-negara di mana organisasi masyarakat sipil, kelompok aktivis, dan komunitas terpinggirkan sangat bergantung terhadap ruang digital dalam melakukan advokasi dan mobilisasi.

iMAP hadir untuk mengatasi tantangan ini melalui pemantauan gangguan jaringan menyeluruh dengan menyediakan data yang dapat digunakan dalam upaya advokasi. Proyek ini mencakup 9 negara yakni Kamboja, Hong Kong, India, india, Malaysia, Myanmar, Filipina, Thailand, dan Vietnam yang didukung oleh jaringan tujuh organisasi masyarakat sipil di Asia Pasifik.

EngageMedia mengundang para pembela hak asasi manusia di Indonesia untuk berkontribusi dalam proyek ini melalui:

a) Memperluas cakupan pengukuran gangguan jaringan di negara mereka, terutama di wilayah di luar pusat kota; dan

b) Meninjau daftar uji interferensi jaringan, terutama yang berkaitan dengan kebebasan beragama, kesetaraan gender dan non-diskriminasi, serta perlindungan pembela hak asasi manusia di negara mereka.

Agenda

Lokakarya ini akan dilangsungkan dalam bahasa Inggris dan diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.

  1. Pengantar iMAP dan Open Observatory for Network Interference (OONI)
  2. OONI Probe
    • Bagaimana cara kerja alat ukur dan cara menjalankannya dengan benar?
    • Apa saja risiko menjalankan alat tersebut dan bagaimana cara mengatasinya?
    • Bagaimana cara untuk crowdsource pengukuran ad-hoc dengan OONI Run?
  3. OONI Test Lists
    • Tinjauan umum tentang kategorisasi situs web dan diskusi tentang peninjauan daftar pengujian
    • Demonstrasi OONI Test List Editor
  4. OONI Explorer dan potensi kasus penggunaan data pengukuran

Pendaftaran

Untuk bergabung dalam lokakarya ini, sila daftarkan diri Anda melalui pranala berikut  engagemedia.org/imapworkshop. Tempat terbatas. Sertifikat partisipasi akan tersedia setelah acara selesai. 

Be part of our upcoming digital rights events

Digital Rights Country Forums

October 29-30, 2022: Thailand
November 4-5, 2022: Philippines
November 22-23, 2022: Cambodia
November 24-25, 2022: Indonesia

Asia-Pacific Digital Rights Forum

January 12 and 13, 2023: Online
January 14, 2023: In-person solidarity events in Bangladesh, Indonesia, Malaysia, Philippines, and Thailand

Asia-Pacific Digital Rights Festival

May 22 to 26, 2023
Chiang Mai, Thailand